
Acara dimulai sejak pukul 06.00 WIB dengan pengecekan peserta, flash mob, hingga ice breaking yang dipandu mentor. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan tadarus Al-Qur’an bersama sebelum memasuki agenda utama.
Jejak Pers – Universitas Muhammadiyah Bogor Raya (Umbara) menggelar hari pertama Ngumbara 2025 pada Selasa, 30 September 2025, di SBS Premier Venue, Kampus Utama Umbara, Jalan Raya Lingkar Leuwiliang. Rangkaian kegiatan berlangsung penuh semangat sejak pagi hingga sore, diikuti ratusan mahasiswa baru Tahun Akademik 2025/2026.
Acara dimulai sejak pukul 06.00 WIB dengan pengecekan peserta, flash mob, hingga ice breaking yang dipandu mentor. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan tadarus Al-Qur’an bersama sebelum memasuki agenda utama.
Suasana semakin semarak saat parade budaya dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Hymne Umbara. Penampilan Elfarabis Choir dan tarian tradisional Sariak Layung turut menambah khidmat penyambutan mahasiswa baru.
Awalnya, agenda kuliah umum dijadwalkan menghadirkan Gubernur Jawa Barat, Kang Dedi Mulyadi. Namun, agenda tersebut batal dan digantikan dengan penyampaian materi oleh Wakil Rektor I, Dr. H. Syafrul Rohim, M.Si., yang menekankan pentingnya menjadi generasi unggul.
Setelah istirahat siang, rangkaian kegiatan kembali dilanjutkan dengan berbagai materi inspiratif. Dr. Gufron Amirullah, M.Pd., Tenaga Ahli Wamen Diktisaintek, memberikan materi tentang “Membentuk Karakter Tangguh Mahasiswa Umbara.” Dilanjutkan dengan pemaparan “Pengenalan Kehidupan Kampus Umbara” yang disampaikan oleh Wakil Rektor III, Dr. H. Naufal Ramadian, M.Si.
Materi berikutnya menghadirkan Ketua Umum DPP IMM, Riyan Betra Delza, M.Psi., yang mengajak mahasiswa menjadi intelektual progresif bersama Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).
Menutup agenda hari pertama, mahasiswa baru diperkenalkan dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Umbara sebagai organisasi eksekutif tertinggi di tingkat mahasiswa.
Dengan berakhirnya rangkaian kegiatan hari pertama Ngumbara 2025, mahasiswa baru tidak hanya merasakan kemeriahan penyambutan, tetapi juga mendapatkan motivasi, wawasan akademik, serta pengenalan nilai-nilai kebudayaan dan organisasi kampus. Kehangatan penyambutan ini diharapkan menjadi langkah awal yang berkesan dalam perjalanan mereka di Umbara. (AS)

